Tugas Kelompok 1

Manfaat memiliki e-mail dan blog bagi mahasiswa psikologi pendidikan 2010 yang berhubungan dengan fenomena pendidikan yang ada di Indonesia khususnya di Medan
Di era globalisasi ini dimana teknologi sangat berkembang pesat bayangkan saja, setiap detik muncul teknologi baru.Teknologi juga merupakan suatu aspek yang sangat penting dalam pendidikan .Dengan penggunaan teknologi di Pendidikan akan mempercepat berkembangnya pengetahuan.Oleh karena itu email dan blog sangat penting  dalam perkuliahan. Kita tidak bisa memungkiri betapa pentingnya teknologi pada era globalisasi ini. Dan mungkin salah satu dampak positif dari perkembangan teknologi yang sedang berkembang pesat adalah penggunaan email dan blog dalam masa perkuliahan. Dengan email, kita bisa mempermudah dalam hal sharing soal kuliah, tugas, atau bahkan sampai bertukar materi perkuliahan. Dan soal blog, melalui blog kita dapat mengekspresikan apapun didalamnya, tapi tentu saja haruslah sesuatu yang mempunyai nilai dan  manfaat positif. Tetapi di balik itu semua, melalui blog kita dapat menulis tentang ilmu yang telah kita dapatkan saat kuliah tengah berlangsung. Dengan begitu ilmu yang telah kita dapatkan akan lebih melekat di dalam memori kita, sebab kita akan mengulang membahas materi kuliah tersebut dengan menuliskannya kembali di dalam blog kita. Manfaat lainnya dengan menggunakan email dan blog, kita dapat ikut mencegah global warming. Sebab dengan menggunakan email dan blog maka akan meminimalisir penggunaan dari kertas. Dengan begitu kita tidak perlu menebang lebih banyak pohon lagi. Melalui blog kita juga dapat mengekspresikan kreatifitas kita dengan menghias blog kita tersebut. Selain itu dengan memiliki email dan blog akan membuat kita lebih memahami teknologi,Bayangkan saja jika kita diberi tugas untuk mewawancarai siswa sma, sedangan kita tidak mengerti teknologi yang dipakai siswa sma bagaimana kita dapat meneliti mereka.

Tapi bukan berarti email dan blog tidak memiliki efek negatif. Dari email dan blog, seseorang dapat lebih mudah untuk mengcopypaste sebuah tugas. Ini akan membuat seseorang menjadi malas dalam menyelesaikan tugasnya, tapi itu semua kembali lagi ke diri kita masing-masing. Tetapi secara keseluruhan, email dan blog sangatbermanfaat bagi perkuliahan di masa kini.


Kelompok 7

0 komentar:

Posting Komentar